Peningkatan penjualan adalah hal yang sangat diidamkan oleh salesman, karena hal ini erat kaitannya dengan pencapaian target, reward incentive serta performa dari salesman itu sendiri. Banyak alternative yang dapat dilakukan salesman dalam meningkatkan penjualannya mulai dari perekrutan pelanggan baru, promosi penjualan di toko maupun promosi melalui media. Jikalau dilihat kebanyakan alternative meningkatkan penjualan membutuhkan biaya tambahan, sebenarnya ada tips yang berguna untuk meningkatkan penjualan tanpa biaya tambahan dan bisa langsung dilakukan oleh salesman yang sehari – harinya bekerja mengunjungi pelanggan. Syarat pertama dari tips ini agar berhasil adalah kualitas produk. Salesman harus yakin kualitas produk dan servis yang dibawanya memiliki standard yang tinggi dan dapat diandalkan karena bisnis dibangun atas dasar kepercayaan dan sifatnya long term, produk yang kualitasnya menegah ke bawah akan bersifat short term dan merusak kredibilitas salesman. Hal kedua dalam tips ini adalah dengan memberikan focus perhatian pada pelanggan yang ada saja, memang banyak salesman atau perusahaan yang mengharapkan sumber kenaikan penjualan dari pelanggan baru akan tetapi hal ini tidak akan effektif untuk short term dan perlu biaya yang tidak sedikit untuk merekrut pelanggan baru, sehingga stratefi yang paling tepat adalah dengan focus pada pelanggan yang ada saja dengan beberapa langkah sebagai berikut: Peningkatan kunjungan effektif akan memberikan dampak yang signifikan atas kenaikan penjualan. Contohnya jika salesman menjual pada 25 toko dan mendapatkan penjualan sebesar 100 unit, maka apabila kunjungan effektif ditingkatkan menjadi 30 maka jika dihitung rata – rata penjuala per toko, penjualan salesman akan meningkat menjadi 124 unit. Peningkatan kunjungan effektif ini dapat diperoleh melalui penambahan lini produk baru, perubahan jadwal kunjungan ataupun mengunjungi kembali pelanggan yang tidak aktif pada jadwalnya seperti pelanggan yang jadwal kunjungannya hari rabu dan tidak effektif, kemudian dikunjungi salesman kembali pada hari jumat, apabila toko pelanggan berdekatan dengan jadwal kunjungan salesman pada hari itu. Perlakukan setiap pelanggan salesman secara special, ketahui nama mereka dan sebutkan pada saat kunjungan, ketahui hari lahirnya dan ucapkan selamat berikan special diskon untuk pelanggan yang special dan berbagai cara lain untuk memperlakukan pelanggan secara special. Selalu informasikan program promosi yang akan dilakukan maupun perubahan harga yang akan dipakai pada beberapa waktu yang akan datang. Hal ini akan membuat pelanggan merasa diperhatikan serta diuntungkan dan akan member tahu teman – temannya yang lain atas keuntungan yang diberikan salesman kepadanya. Dua hal yang membuat pelanggan membeli dari salesman adalah resiko yang sedikit serta kenyamanan dalam bertransaksi. Hal ini dapat dicapai melalui perbaikan atas kecepatan delivery, order management, kemudahan tambahan dalam pembayaran serta memastikan stok produk yang dibutuhkan pelanggan selalu tersedia. Keempat langkah diatas merupakan alternative yang dapat dilakukan salesman dalam meningkatkan penjualan tanpa biaya tambahan dan hal yang dapat dilakukan salesman secara instant.
Tips meningkatkan penjualan tanpa biaya tambahan
Peningkatan kunjungan yang effektif
Perlakukan pelanggan secara special
Informasikan program promosi maupun perubahan harga
Ciptakan suasana nyaman dan mudah saat bertransaksi dengan salesman
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment